top of page

Oknum Anggota TNI AD Lakukan Penembakan di Kantor Cabang BRI Sungguminasa Gowa

  • Gambar penulis: Ridwan Umar
    Ridwan Umar
  • 25 Sep
  • 2 menit membaca
ree

Oknum Anggota TNI AD Lakukan Penembakan di Kantor Cabang BRI Sungguminasa Gowa



Gowa, Sulsel  --   Suasana di Kantor BRI Cabang Gowa, Jalan Andi Mallombassang, mendadak tegang pada Kamis, 25/9/2025), sekitar pukul 09.30 Wita. Berdasarkan saksi mata di lokasi seorang oknum TNI AD bernama Praka Situmorang (NRP 31170043450297), anggota Ajen Divisi 3 Kostrad, masuk ke dalam kantor membawa senjata laras panjang jenis SS1 dengan munisi tajam.



Menurut keterangan warga bernama Asrul, sekitar pukul 09.00 Wita pelaku datang sambil berteriak-teriak di lobby bank. Ia kemudian ditenangkan oleh Asrul, bahkan sempat meminta air minum kepada pegawai BRI.



ree

Saat itu pelaku mengaku sedang pusing. Melihat kondisi tersebut, Asrul langsung menghubungi Peltu Bachtiar, Pjs. Danunit Inteldim 1409/Gowa, untuk melaporkan adanya orang bersenjata di dalam bank.



Sekitar pukul 09.10 Wita, tim Intel Kodim 1409/Gowa tiba di lokasi. Saat salah satu anggota, Serda Pahri, mencoba mendekati pelaku, tiba-tiba senjata diarahkan kepadanya. Dengan sigap, Serda Pahri mendorong laras senjata ke atas hingga meletus dan peluru mengenai tembok pos security BRI. Serda Pahri kemudian langsung melumpuhkan pelaku dengan memiting lehernya.



ree


Pelaku lalu diborgol oleh Kahar, petugas security BRI, sementara senjata api berhasil diamankan. Setelah itu, Praka Situmorang dibawa ke Kodim 1409/Gowa untuk dimintai keterangan lebih lanjut.



Barang bukti yang diamankan berupa:

1 pucuk senjata SS2 V1


86 butir munisi tajam


1 magazen


1 tas ransel loreng


1 charger HP



Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, tembok pos security BRI mengalami kerusakan akibat tembakan, dan ditemukan satu selongsong peluru kaliber 5,56.



ree


Dari hasil pemeriksaan sementara, pelaku diduga terlilit utang pinjaman online (pinjol) sehingga nekat melakukan aksi tersebut. Ia bahkan diduga berniat merampok Bank BRI Cabang Gowa. Saat ini, Praka Situmorang sudah diserahkan ke Divisi 3 Kostrad untuk menjalani penyelidikan lebih lanjut.



Rekomendasi dari aparat meminta agar pengawasan terhadap senjata api diperketat, termasuk pengecekan rutin di gudang maupun pos penjagaan, serta meningkatkan deteksi dini untuk mencegah peristiwa serupa. Sumber: rewako id.



( Mgi/Ridwan )


 
 
bottom of page