Tim Besutan Syamsul Haeruddin Terhenti Langkahnya di 8 Besar Turnamen Syamsul Haeruddin Cup.

Gowa 22 Oktober 2024~
Tim tuan rumah SYAMSUL BLUE harus mengubur ambisi merebut juara Pada turnamen syamsul cup 1 2024. Bahkan, kiprah tim besutan sang legenda timnas dan psm makassar “syamsul bachri haeruddin” itu harus terhenti di babak 8 besar.
Tim syamsul blue berhasil melaju ke babak delapan besar setelah memastikan tempat di posisi runner up dengan torehan 10 poin. Hasil dari 3 kali menang dan sekali imbang. Hanya kalah selisih goal dari pemimpin klasemen yaitu ssb bintang terang pangkep.
Namun keperkasaan tim syamsul blue terhenti di babak delapan besar. Kekalahan pertama harus menghentikan langkah anak anak dari syamsul blue setelah di kandaskan oleh Kasta bantaeng
Di babak pertama, kedua tim sama-sama kuat. Serangan berbalas serangan tak mampu menghasilkan sebuah gol Skor 0-0 bertahan hingga turun minum,
Memasuki babak kedua, kedua tim terus berinisiatif untuk mencetak gol.
Lini serang syamsul blue yang dipimpin Ghazali,nugie dan raja pratama terus menggempur pertahanan kasta bantaeng.
Hingga menit ke-12, kedua tim masih belum juga mencetak satu gol pun. Kiper masing-masing tim tampil apik dalam menepis serangan lawan.
Hingga peluit tanda berakhirnya babak kedua dibunyikan oleh wasit, kedua tim masih juga belum mampu mencetak gol. Skor 0-0 tak berubah. Pertandingan dilanjutkan ke adu tendangan penalti.
Muhammad amal ditunjuk sebagai algojo pertama dari syamsul blue . Tetapi tendangannya melenceng di sebelah kiri gawang kasta bantaeng
Sebaliknya algojo pertama kasta bantaeng sukses mengeksekusi tendangan pinalti dengan tenang dan bersarang di pojok kanan gawang syamsul blue yang di kawal furqon.
Sihab yang ditunjuk yang menjadi algojo kedua berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik. Sehingga memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2.
Meskipun algojo ketiga dari kasta bantaeng berhasil di gagalkan oleh kiper furqon, namun kemenangan masih belum bisa diraih oleh tim Syamsul blue karena nugie yang menjadi algojo ketiga gagal menciptakan goal setelah tendangannya dengan mudah di tahan oleh kiper kasta bantaeng
Dengan kekalahan ini syamsul blue harus terhenti sampai di babak delapan besar, sementara kasta bantaeng di babak semifinal telah ditunggu SSB Rebori yang sebelumnya meraih kemenangan dramatis atas ssb pallangga selection.
Pelatih kepala syamsul blue sekaligus manajer SSB Syamsul Soccer School 08 mengapresiasi perjuangan anak anaknya
Bahkan beliau mengatakan anak anak telah beruang sekuat tenaga hanya saja keberuntungan belum menaungi timnya.
Lebih lanjut beliau menambahkan akan terus memotivasi anak anak asuhannya untuk lebih tekun berlatih dan tetap bersemangat menghadapi turnamen turnamen selanjutnya.